Babinsa Koramil 2205/Kalapanunggal Hadiri Audiensi Dampak Lingkungan Perkebunan Sawit

Kalapanunggal – Babinsa Koramil 2205/Kalapanunggal, Serka Hartono selaku Babinsa Desa Gunung Endut, melaksanakan kegiatan audiensi terkait dampak lingkungan perkebunan kelapa sawit bersama unsur Muspika dan warga masyarakat, Rabu (17/12/2025). Kegiatan audiensi tersebut berlangsung di Desa Gunung Endut, Kecamatan Kalapanunggal, dan dihadiri oleh Camat Kalapanunggal, Kapolsek Kalapanunggal, aparat desa, tokoh masyarakat, serta perwakilan warga setempat. Audiensi ini bertujuan untuk menampung aspirasi masyarakat serta membahas berbagai dampak lingkungan yang ditimbulkan oleh aktivitas perkebunan kelapa sawit di wilayah Desa Gunung Endut. Dalam kesempatan tersebut, Serka Hartono menyampaikan bahwa kehadiran Babinsa merupakan bentuk dukungan TNI dalam membantu pemerintah daerah menciptakan komunikasi yang harmonis antara masyarakat dan pihak terkait, serta menjaga situasi tetap aman dan kondusif. Babinsa juga mendorong agar setiap permasalahan dapat diselesaikan melalui musyawarah dan dialog yang baik. Melalui audiensi ini diharapkan dapat diperoleh solusi bersama yang memperhatikan kepentingan masyarakat, kelestarian lingkungan, serta keberlangsungan pembangunan di wilayah Kecamatan Kalapanunggal. Kegiatan berlangsung dengan tertib, lancar, dan penuh suasana kekeluargaan. (Pendim 0622)